ֱ

Makkah Diprediksi Hujan Lebat hingga Berpotensi Banjir Bandang

Makkah Diprediksi Hujan Lebat hingga Berpotensi Banjir Bandang

Anisa Rizki Febriani - detikHikmah
Selasa, 18 Feb 2025 11:00 WIB
Hujan mengguyur Masjidil Haram, Kamis (22/8/2024). Jemaah tampak khusyuk berdoa.
Hujan di Ka'bah (Foto: Saudi Press Agency)
Jakarta -

Pusat Meteorologi Nasional Arab Saudi (NCM) memperkirakan hujan lebat akan melanda sejumlah wilayah di Arab Saudi. NCM melaporkan hujan akan terus melanda hingga Kamis, 20 Februari 2025.

Kondisi cuaca ini meliputi hujan di Riyadh, Ha'il, Al-Qassim, Provinsi Timur, Perbatasan Utara, Makkah dan Madinah. Selain itu, Makkah juga berpotensi terkena banjir bandang dan hujan es.

"Prakiraan cuaca menunjukkan hujan ringan hingga sedang disertai angin kencang yang menimbulkan debu dan pasir dengan potensi banjir bandang dan hujan es," demikian bunyi keterangan yang dikutip dari Gulf News, Selasa (18/2/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Provinsi lain yang ikut terdampak yaitu Taif, Maysan, Adham, Al Ardiyat, Ald Muwayh, Khurma, Raniyah, Turubah, Bahrah, Al Jumum, Khulays dan Al Kamil.

Sementara itu, sebagian besar provinsi di Al Baha diperkirakan mengalami hujan ringan hingga sedang sampai hari ini, Selasa (18/2). Adapun, Riyadh, Al Qassim, Ha'il, Najran, Provinsi Timur, Madinah, perbatasan Utara, dan Al Jawf akan mengalami kondisi serupa dengan angin kencang yang menyebabkan badai debu hingga pasir.

ADVERTISEMENT

NCM menyarankan masyarakat agar mematuhi instruksi dari otoritas terkait serta mengecek saluran informasinya secara berkala untuk perkembangan cuaca terbaru.

Melalui laporan terpisah, NCM memperingatkan angin kencang dengan kecepatan mencapai 40-49 km/jam akan mempengaruhi Jeddah, Shuaiba, dan Al Leith yang bisa menyebabkan berkurangnya jarak pandang dan gelombang laut tinggi. Hal ini mempengaruhi navigasi maritim.

Badan Meteorologi mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dalam berkendara, menghindari wilayah rawan banjir, serta terus mengikuti informasi terbaru dari sumber resmi demi memastikan keselamatan.

Arab Saudi, terutama Makkah, tengah menerima kedatangan jemaah umrah dari berbagai belahan dunia. Puncak musim umrah akan berlangsung pada Ramadan yang bertepatan dengan Maret 2025.




(aeb/kri)

Berita ֱLainnya
detikHot
detikInet
Sepakbola
detikTravel
detikFood
detikFinance
detikHealth
Wolipop
Hide Ads