·ÉËÙÖ±²¥

Salmon Bisa Berubah Menjadi Zombie, Seperti Apa Itu?

ADVERTISEMENT

Salmon Bisa Berubah Menjadi Zombie, Seperti Apa Itu?

Hani Muthmainnah - detikEdu
Selasa, 14 Jan 2025 19:00 WIB
Ilustrasi zombie salmon
Salmon zombie. Foto: Dok Alaska Department of Fish and Game
Jakarta -

Ikan salmon adalah jenis ikan anadromus, yang berarti hidup di dua jenis perairan selama siklus hidup mereka, yaitu perairan air tawar dan perairan laut.

Ketika lahir mereka berada di perairan air tawar dan setelah itu mereka bermigrasi ke perairan laut. Barulah ketika mereka akan bertelur mereka akan kembali ke perairan air tawar.

Terdapat fenomena menarik dalam proses bertelurnya salmon. Salah satu jenis salmon, yaitu Salmon Pasifik (Oncorhynchus spp) akan mengalami kondisi yang disebut "salmon zombie".

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kondisi Saat Mengalami 'Salmon Zombie'

Seperti yang telah disebutkan, salmon akan kembali ke perairan tawar untuk bertelur. Selama migrasi panjang ini, Salmon Pasifik mengalami banyak tantangan berat yang membuat tubuh mereka mengalami perubahan drastis yang akhirnya mengalami kondisi yang disebut dengan salmon zombie.

Salmon betina menghabiskan seluruh energi mereka untuk menghasilkan telur yang besar dan berlemak, sedangkan salmon jantan menggunakan seluruh cadangan energi mereka untuk mengembangkan gigi yang menakutkan dan rahang yang memanjang.

ADVERTISEMENT

Fitur ini digunakan untuk bertarung dengan salmon jantan lain demi mendapatkan pasangan. Proses ini menguras seluruh energi mereka dan menyebabkan mereka semakin melemah menjelang akhir perjalanan.

Salmon-salmon yang sudah dalam keadaan lemah akan berhenti makan dan tubuh mereka akan mengalami penurunan fungsional yang disebut dengan imunosupresi, yaitu penurunan kemampuan sistem kekebalan tubuh untuk bekerja secara efektif. Imunosupresi inilah yang membuat tubuh salmon rentan terhadap infeksi dan cedera karena tubuh mereka tidak lagi dapat mempertahankan diri dari ancaman luar.

Perubahan yang Terjadi pada Tubuh Salmon

Menurut Instagram @hmbfupi, setelah salmon betina dan salmon jantan berhasil membuahi telur-telur mereka, organ-organ vital seperti jantung, arteri dan otot akan mulai membusuk. Kulit mereka akan kehilangan warna cerahnya dan menjadi pucat kemudian akan perlahan membusuk.

Pada beberapa salmon terdapat fenomena "swimming dead" di mana mereka akan terus berenang dan bernapas meskipun tubuh mereka perlahan-lahan hancur. Meskipun organ-organ tubuh telah hancur, mereka tetap didorong oleh naluri agar menyelesaikan proses reproduksi.




(nah/nah)

Berita ·ÉËÙÖ±²¥Lainnya
Sepakbola
detikNews
detikHot
detikTravel
Sepakbola
detikInet
detikFood
detikFinance

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads