Video penculikan Keysa Aurelia Arsina (19) membetot perhatian publik. Keysa diculik mantan kekasihnya.
Keysa sempat pamit ke orang tua untuk main ke temannya pada hati kejadian, Minggu (7/5/2023). Hilda (40), ibunda Keysa pun kaget saat mendengar kabar soal penculikan anaknya saat malam hari.
Hilda kala itu tak gegabah untuk langsung laporan. Ia ingin mencari bukti terlebih dahulu untuk menguatkan laporannya ke polisi soal penculikan itu. Walhasil, rekaman CCTV pun ia dapat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ke sini dulu. Setelah ada bukti baru laporan. Tidak gegabah langsung nuduh," ucap Hilda saat ditemui detikJabar di Jalan Kawaluyaan IV Kota Bandung, Senin (8/5/2023) malam.
Keysa diculik mantan kekasih ya saat berada di rumah temannya pada malam kemarin. Ia diculik dua pria yang menggunakan motor. Salah satunya mantan kekasihnya Keysa.
"Ya sudah kenal (dengan pelaku). Sebelumnya memang sudah tidak ada apa-apa. Saya juga kaget langsung ada kejadian ini," kata Hilda.
Hilda mengatakan Keysa sejatinya tengah berencana berangkat ke luar kota. Gadis lulusan SMK itu sudah diterima kerja di salah satu perusahaan.
"Dia mau kerja ke luar kota sebenarnya," katanya.
Sekadar diketahui, rekaman CCTV peristiwa penculikan itu beredar dan tersebar di jagat maya pada Senin (8/5/2023).
Dalam rekaman CCTV itu, tampak dua orang pria datang ke rumah teman korban di Jalan Kawaluyaan menggunakan sepeda motor. Pelaku memaksa korban naik ke motor. Sedangkan, teman pelaku yang mengemudikan motor tersebut.
Dalam rekaman video yang beredar, korban sempat teriak meminta tolong.
(yum/yum)