·ÉËÙÖ±²¥

Jadi Tema Google Doodle, Tempe Ternyata dari Tembayat Klaten

Jadi Tema Google Doodle, Tempe Ternyata dari Tembayat Klaten

Tim detikJateng - detikJateng
Sabtu, 29 Okt 2022 15:39 WIB
Tempe Mendoan jadi Google Doodle
Tempe Mendoan jadi Google Doodle (Foto: Google)
Solo -

Tema Google Doodle hari ini adalah tempe atau tempeh. Ilustrasi tempe karya Reza Dwi Setyawan seniman asal Semarang, Jawa Tengah, mejeng jadi Google Doodle hari ini.

Mengutip Google Doodle, Sabtu (29/10/2022), tempe ternyata pertama kali muncul pada tahun 1600-an di Tembayat, Klaten, Jawa Tengah. Doodle pun merayakan tempe makanan fermentasi berusia 400 tahun asal Indonesia.

Doodle menampilkan Tempe Mendoan, salah satu varian tempe goreng yang dinyatakan warisan budaya tak benda pada 2021 silam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tempe Tercatat di Serat Centhini

Tempe ternyata juga tercatat dalam Serat Centhini, kompilasi 12 jilid kisah dan ajaran Jawa, yang dipublikasikan dalam bentuk syair pada 1814 silam.

Di Jawa tempe dibungkus dengan berbagai daun selama fermentasi, seperti daun waru, jati, dan jambu. Namun kini daun pisang menjadi daun pembungkus yang populer digunakan di Indonesia.

ADVERTISEMENT

Orang-orang mengonsumsi tempe sebagai makanan pengganti daging. Kandungan nutrisi tempe baik untuk tubuh, seperti protein, serat, prebiotik, dan vitamin B12.

Masyarakat Indonesia pada umumnya mengonsumsi tempe dengan sambal atau cabai. Sajian tempe orek atau kering tempe juga populer, bentuk tempe ini dikaramelisasi dengan kecap, gula kelapa, cabai, sereh, daun salam, dan bumbu lainnya.

Ditetapkan Jadi Warisan Budaya Tak Benda

Salah satu olahan tempe yang populer adalah tempe mendoan. Tempe mendoan ditetapkan menjadi warisan budaya tak benda pada Oktober 2021.

Dikutip dari laman kemdikbud.go.id, saat ini Mendoan Banyumas telah ditetapkan sebagai warisan budaya tak benda dengan kategori kemahiran dan kerajinan tradisional.




(ams/rih)

Berita ·ÉËÙÖ±²¥Lainnya
detikHealth
detikFinance
Wolipop
detikOto
Sepakbola
detikHot
Sepakbola
detikTravel

Hide Ads