Pemecatan Shin Tae-yong sebagai Pelatih Timnas oleh PSSI mengejutkan banyak pihak. Tidak terkecuali Suwito, pria asal Ponorogo yang disebut mirip dengan pelatih asal Korea Selatan itu. Suwito kecewa dengan keputusan PSSI, apalagi dia sangat ingin foto bareng dengan sang pelatih.
Suwito yang merupakan warga Desa Slahung, Kecamatan Slahung, Ponorogo sempat viral melalui video yang diunggah putrinya, Sellyalsa Whila Nurayu Febrika di akun TikTok-nya @sellyalsa pada kisaran Maret tahun lalu.
Dalam video kiriman Selly yang viral itu disebutkan bahwa STY KW sedang berlibur ke Telaga Ngebel, Ponorogo. STY KW yang tidak lain Suwito tampak duduk lesehan menikmati degan atau kelapa muda.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tahun lalu, Selly, anak Suwito yang menyatakan bahwa bapaknya sangat ingin ketemu dengan Shin Tae-yong dan foto bareng. Pria pengusaha jual beli motor itu, menurut putrinya, sempat begitu gembira ketika video STY KW itu viral.
"Iya, bapak kepingin ketemu sama Shin Tae-yong, pengen foto bareng," katanya kepada detikJatim sekitaran Maret 2024.
Sang STY KW mengaku dirinya belum pernah bertemu dengan Shin Tae-yong asli. Suwito mengungkapkan, sebenarnya sudah pernah ada rencana dirinya dipertemukan dengan Shin Tae-yong asli tapi karena masih ada halangan rencana itu belum terwujud.
"Saya belum pernah ketemu dengan coach Shin Tae-yong. Kemarin rencana sudah ada mau ketemu tapi masih ada halangan, jadi belum bisa," ujar Suwito kepada wartawan, Selasa (7/1/2025).
Dia mengaku masih ingin bertemu dengan pelatih asal Korsel itu. Suwito mengaku ada hal yang ingin dia sampaikan kepada STY secara pribadi.
"Saya masih mau bertemu Coach Shin Tae-yong, saya mau berterima kasih rencananya, coach Shin Tae-yong sudah ngasih rezeki buat saya," katanya.
Suwito menjelaskan, rezeki yang diberikan oleh Shin Tae-yong yang dia maksudkan adalah setelah dirinya viral sebagai STY KW beberapa kali dia diundang podcast juga beberapa kali dapat undangan di acara televisi swasta. Bukan cuma itu, dia juga menerima endorsement usai viral di medsos.
Kemarin, setelah mendengar kabar tentang pemecatan STY, Suwito mengaku dirinya kecewa dengan keputusan PSSI. Dia sendiri berharap PSSI mempertahankan STY hingga masa kontraknya habis.
"Sangat kecewa sekali. Masalahnya STY sudah membawa nama harum Indonesia kenapa kok dipecat gitu lho? Ya kecewa sekali," kata Suwito..
Suwito menambahkan bahwa STY dinilai sudah bisa membawa nama harum tim sepak bola Indonesia. Tercatat bahwa Shin Tae-yong sudah melatih Timnas Indonesia sejak 2020. Juru taktik 54 tahun itu berhasil mendongkrak peringkat Tim Garuda di FIFA dari 174 menjadi 127 dunia.
"Harusnya nggak gitu (dipecat), masalahnya kan STY sudah membawa nama harum Indonesia," kata Suwito.
Tapi nasi sudah menjadi bubur. Belakang sudah tersiar kabar bahwa PSSI sudah menemukan pengganti Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. Suwito pun menyampaikan harapannya bagi PSSI dan Timnas.
(dpe/iwd)