Merasa Tak Punya Tampang Artis, Bella Ramsey Sulit Dapat Peran

Ia sempat ditolak casting hanya karena disebut tak punya wajah artis atau tampang Hollywood. Hal ini pun cukup membekas karena diucapkan oleh salah seorang sutradara.
"Saat audisi pertamaku, sutradara menyukai (aktingnya) namun aku tak mendapatkan peran tersebut karena aku tak punya wajah Hollywood. Itu menjadi hal yang cukup menarik untuk ku," tuturnya dilansir dari Daily Mail.
Penilaian soal tampang itu pun cukup membayanginya, bahkan setelah ia tampil sebagai Ellie di serial yang diangkat dari game tersebut.
Ia menjadi bahan candaan di dunia maya dan diledek dengan julukan square head karena bentuk wajahnya yang sedikit kotak.
"Anda sedang mencari komentar yang lebih menyakitkan daripada yang terakhir, saya menipu diri sendiri bahwa saya melakukannya dengan bercanda," ujarnya dalam wawancara bersama GQ.
Bella yang mendeklarasikan dirinya sebagai non-binary itu pun menjelaskan jika candaan itu sangat mempengaruhi dirinya.
"Saya berharap saya dapat mengatakan bahwa saya cukup percaya diri bahwa hal itu tidak memengaruhi saya dengan cara apapun, tetapi memang demikian," katanya.
"Aku senang bisa melakukan itu untuk mereka dan untuk pertunjukan dan untuk Ellie. Saya ingin melakukan yang terbaik untuknya."
Karier Bella Ramsey mulai meningkat pesar usai ia berperan di Game of Thrones pada 2016 sebagai Lyanna.
Aktris Inggris ini juga muncul di His Dark Material. Ia pun mendapatkan nominasi Critics Choice Awards dalam kategori Best Young Performer untuk peran mereka dalam Catherine Called Birdy karya Lena Dunham.
(ass/dar)