ֱ

Efek Donny Fattah God Bless Konsumsi 32 Obat Sehari

Pingkan Anggraini
|
detikPop
Donny Fattah saat ditemui di kawasan Jakarta.
Donny Fattah (Foto: Pingkan/detikHOT)
Jakarta - Legenda hidup dunia permusikan, Donny Fattah, lagi-lagi membuktikan kalau jiwa rocker sejati itu gak gampang padam, meski fisik udah nggak sekuat dulu. Gimana gak, di usianya sekarang, bassist God Bless ini harus minum 32 jenis obat setiap hari buat ngelawan tiga penyakit sekaligus.

"Saya sehari minum 32 jenis obat untuk tiga penyakit. Tapi ya campur, ada vitamin, ada obat kimia. Sudah berjalan hampir dua tahun sebenarnya," ujar Donny Fattah saat ditemui di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (7/5/2025).

Tiga penyakit yang Donny Fattah hadapi gak main-main: sarkopenia (terhentinya pertumbuhan massa otot tulang), penyumbatan vaskular, dan autoimun.

Donny Fattah gak nutup-nutupin soal efek samping dari konsumsi obat sebanyak itu. Dia merasa kepalanya pusing, penglihatan mulai kabur, sampai hal-hal lain yang bikin badan gak enak.

Namun, Donny Fattah bilang efek dari obat-obatan ini justru lebih berat daripada penyakitnya sendiri.

"Ini lebih berat kan daripada penyakitnya," ujar Donny Fattah.

Meski fisik sering kali gak bersahabat, Donny Fattah tetap loyal dan semangat bareng God Bless, band yang dia dirikan sejak awal. Menurut dia, justru God Bless-lah yang jadi obat paling manjur secara psikologis buat dia.

"Pertama, karena bisanya cuma itu. Kedua, kebetulan saya pendiri God Bless dari awal. Ketiga, kami sudah seperti kakak adik, jadi unsur kekeluargaan sangat mendorong," ungkap Donny.

"(Jadi) obat lah (God Bless), secara psikologis, ya," tambahnya lagi.

Yang bikin makin semangat, God Bless bakalan tampil beda lewat konser bertajuk God Bless Unplugged. Yap, ini bakal jadi penampilan akustik pertama mereka dalam sejarah 52 tahun perjalanan musik.

Konser ini bakal digelar di Balai Sarbini, Jakarta, pada 17 Mei 2025.


(dar/pus)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO