·ÉËÙÖ±²¥

Mobil Warga di Parepare Terbakar Usai Diperbaiki, Diduga Akibat Korsleting

Ardiansyah - detikSulsel
Senin, 21 Apr 2025 12:00 WIB
Foto: Mobil warga di Parepare terbakar diduga akibat korsleting. (dok. Istimewa)
Parepare -

Sebuah mobil di Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel), terbakar usai diperbaiki oleh pemiliknya. Mobil merek Nissan milik AM itu diduga terbakar akibat korsleting listrik di bagian mesin.

Kebakaran mobil milik Mardian itu terjadi di Jalan Liu Buloe Kelurahan Lompoe Kecamatan Bacukiki pada Minggu (20/4) sekitar pukul 16.59 Wita. Mobil itu terbakar saat diparkir di halaman rumah pemiliknya.

"Jadi pada saat dia parkir itu tiba-tiba ada percikan api. Perkiraan ini ada kabel mesinnya yang korsleting. Tidak ada korban jiwa," ungkap Kabid Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Dinas Damkar, Fransiskus kepada detikSulsel, Senin (21/4/2025).


Fransiskus mengatakan tangki mobil tersebut diduga bocor. Sehingga api dengan cepat menjalar hingga menghanguskan seluruh bagian mobil.

"Mobilnya sudah terbakar. Tidak ada disisa. Kemungkinan ini ada kebocoran tangki BBM. Jadi waktu ada percikan api, mungkin merembet ke tangki BBM, sehingga kebakarannya besar," jelasnya.

Dia menuturkan kebakaran mobil itu tidak jauh dari pemukiman warga. Namun, kata dia, petugas damkar datang dengan cepat untuk mencegah api menyebar ke rumah warga.

"Di perumahan masyarakat di situ. Hanya dia punya lahan di tempat parkir itu agak luas. Jadi tidak cepat menyebar apinya ke rumah warga," katanya.

Fransiskus melanjutkan petugas damkar langsung melakukan pemadaman setelah menerima informasi dari warga. Sebanyak tiga mobil penembak dikerahkan untuk memadamkan kebakaran mobil tersebut.

"Jadi ada tiga mobil kita kerahkan. Tiga mobil penembak. Api padam berselang beberapa menit kita lakukan evakuasi. Kerugian masih belum bisa kita taksir," imbuh dia.

Dia menjelaskan pemadaman itu menyasar langsung pada tangki BBM. Petugas Damkar segera mencegah ledakan akibat dari kebocoran tangki BBM mobil.

"Takutnya jangan sampai tangki BBM-nya itu bisa saja ada ledakan. Karena apinya cepat. Jadi kita langsung lakukan pemadaman di sekitaran tempat tangki BBM-nya," pungkasnya.



Simak Video "Video Mercy Hangus Terbakar di Tol Jogja-Solo, Tak Ada Korban Jiwa"

(sar/asm)
Berita Terkait
Berita ·ÉËÙÖ±²¥Lainnya
detikHealth | Rabu, 30 Apr 2025 14:08 WIB
Sepakbola | Rabu, 30 Apr 2025 13:20 WIB
detikHot | Rabu, 30 Apr 2025 11:05 WIB
detikFinance | Rabu, 30 Apr 2025 14:16 WIB
detikInet | Rabu, 30 Apr 2025 15:45 WIB
detikOto | Rabu, 30 Apr 2025 13:41 WIB
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork
Rabu, 30 Apr 2025 16:28 WIB
Rabu, 30 Apr 2025 16:30 WIB
Rabu, 30 Apr 2025 16:30 WIB
Rabu, 30 Apr 2025 08:41 WIB
Rabu, 30 Apr 2025 16:04 WIB
Rabu, 30 Apr 2025 16:30 WIB