Twibbon Hari Raya Waisak 2024 menjadi salah satu cara sederhana yang dapat dilakukan di media sosial. Hari suci umat Buddha ini jatuh pada Kamis, 23 Mei 2024.
Ada tiga peristiwa penting dalam peringatan Hari Raya Waisak yang berkaitan dengan kehidupan Buddha Gautama. Yakni mengenai kelahiran Siddhartha Gautama, Pencerahan Buddha, dan Parinibbana Buddha. Peringatan ini menjadi pengingat bagi umat Buddha untuk terus berupaya mencapai pencerahan dan pembebasan dari penderitaan serta menjalani hidup penuh kasih, welas asih dan kebijaksanaan.
Inilah beberapa pilihan twibbon Hari Raya Waisak 2024 yang bisa dibagikan di media sosial dilengkapi dengan caption penuh makna.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Twibbon Hari Raya Waisak 2024
Cara Pasang Twibbon Waisak 2024
Dari 25 link twibbon tersebut detikers memerlukan beberapa langkah sebelum membagikan ke media sosial. Untuk cara penggunaannya ikuti langkah-langkah berikut ini.
1. Klink link yang ingin detikers pilih menyesuaikan keinginan hati. Sebab, twibbon yang tersedia memiliki tema yang berbeda-beda.
2. Muncul laman atau situs yang berisi desain pilihan detikers. Di sana bisa menentukan ukuran twibbonnya, ada square atau landscape untuk feed atau foto profil. Sedangkan portrait disarankan story media sosial.
3. Setelah memilih ukurannya bisa klik lanjutkan. Terbuka file folder di komputer atau ponsel detiker. Silahkan pilih foto yang diinginkan.
4. Cari foto paling keren dan terbaik.
5. Kalau detikers ingin membesarkan atau mengecilkan foto bisa menggunakan ikon plus dan minus. Sesuaikan dengan keinginan.
6. Foto selesai di edit dan bisa diunduh. Jangan lupa menyertakan hastag ketika mengunggah twibbon ke media sosial.
Captio Hari Raya Waisak 2024
Setelah twibbon dibuat, saatnya unggah ke media sosial. Supaya postingan lebih menarik, bisa sematkan caption atau kalimat yang berkaitan dengan Hari Raya Waisak. Berikut ini beberapa pilihannya.
1. Selamat Hari Raya Waisak 2024! Semoga damai, kebahagiaan, dan pencerahan selalu menyertai kita semua. Mari kita rayakan dengan penuh kasih dan kedamaian, serta menjadikan hari yang suci ini sebagai momen untuk memperkuat ikatan dan berbagi kebaikan.
2. Dalam semangat Waisak hari ini, mari sebarkan cinta kasih, kebaikan dan kedaiman kepada emua makhluk. Selamat Hari Raya Waisak 2024!
3. Hari Raya Waisak merupakan momentum untuk merenung dan memperbaiki diri. Semoga kita selalu diberikan kekuatan dan kebijaksanaan. Selamat Waisak!
4. Di Hari Raya Waisak ini, semoga diberikan keberkahan, kesehatan, kedamaian dan kebahagiaan untuk kita semua. Selamat merayakan Waisak!
5. Selamat Hari Raya Waisak 2024! Semoga hari yang suci ini memberikan pencerahan dan kedamaian untuk kita semua.
6. Selamat merayakan Hari Raya Waisak 2024! mari renungkan ajaran Sang Buddha dan berusaha menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Selamat Waisak!
7. Menyambut Hari Waisak dengan hati yang tulus dan penuh kasih. Semoga kedamaian dan kebahagiaan selalu menyertai kita semua. Selamat Waisak 2024!
8. Selamat Merayakan Hari Raya Waisak 2024! Mari kita jaga keseimbangan hidup dan terus berbuat kebaikan. Semoga dunia ini menjadi tempat yang lebih damai dan harmonis.
9. Hari Raya Waisak menjadi momen bagi kita mengirimkan doa dan harapan terbaik. Semoga kebahagiaan dan kedamaian selalu menyertai.
10. Selamat merayakan Waisak 2024! Mari kita memperingati kelahiran, pencerahan dan wafatnya Buddha Gautama dengan penuh khidmat.
Nah, itulah beberapa pilihan twibbon Hari Raya Waisak 2024 yang dapat dipilih beserta captionnya. Selamat memperingati Hari Raya Waisak!
(csb/csb)