Indeks Persepsi Korupsi atau Corruption Perceptions Index (CPI) telah menilai negara paling korup di dunia. Indikator ini memberi skor dengan skala 0 (sangat korup) hingga 100 (sangat bersih) dari 180 negara. Lantas negara mana yang paling korup?
CPI menilai negara berdasarkan persepsi tingkat korupsi di sektor publik. Tindakan korupsi seperti penyuapan dan penyalahgunaan kekuasaan dinilai telah masuk ke banyak pengadilan dan lembaga peradilan lainnya di seluruh dunia.
CPI yang dikeluarkan oleh Transparency.org ini telah menggunakan penilaian dan survei para ahli untuk menentukan peringkat negara berdasarkan tingkat korupsi yang ada.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Indeks ini pertama kali diluncurkan pada 1995 dan telah mendefinisikan korupsi sebagai "penyalahgunaan kekuasaan publik untuk keuntungan pribadi."
Berikut ini data yang dikutip dari Transparency.org dan World Population Review.
10 Negara Paling Korup di Dunia Berdasarkan CPI 2023
1. Somalia
Skor CPI: 11
2. Venezuela
Skor CPI: 13
3. Suriah
Skor CPI: 13
4. Sudan Selatan
Skor CPI: 13
5. Yaman
Skor CPI: 16
6. Korea Utara
Skor CPI: 17
7. Nikaragua
Skor CPI: 17
8. Haiti
Skor CPI: 17
9. Guinea Ekuator
Skor CPI: 17
10. Turkmenistan
Skor CPI: 18
10 Negara Paling Bersih Korupsi di Dunia Berdasarkan CPI 2023
1. Denmark
Skor CPI: 90
2. Finlandia
Skor CPI: 87
3. Selandia Baru
Skor CPI: 85
4. Norwegia
Skor CPI: 84
5. Singapura
Skor CPI: 83
6. Swedia
Skor CPI: 82
7. Swiss
Skor CPI: 82
8. Belanda
Skor CPI: 79
9. Jerman
Skor CPI: 78
10. Luksemburg
Skor CPI: 78
Bagaimana dengan Indonesia?
Menurut CPI 2023, Indonesia mendapatkan skor 34 dalam skala penilaian 0-100. Angka ini menunjukkan korupsi di Indonesia masih sangat tinggi dibandingkan rata-rata global yang hanya berada pada angka 43.
Dengan skor tersebut, Indonesia menempati peringkat 65 terburuk soal korupsi dari total 180 negara yang dinilai.
(faz/nwy)