Ada dua peringatan hari guru yang diketahui, yaitu Hari Guru Nasional yang diperingati di Indonesia setiap 25 November dan Hari Guru Sedunia pada 5 Oktober. Apa beda keduanya?
Perbedaan Hari Guru Nasional dan Hari Guru Sedunia selain pada tanggal peringatannya, adalah pada latar belakang sejarah keduanya.
Perbedaan Hari Guru Nasional dan Hari Guru Sedunia
Latar Belakang Hari Guru Nasional
Tanggal 25 November adalah peringatan Hari Guru Nasional sekaligus Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada 25 November 1945 PGRI lahir ketika Kongres Guru Indonesia (Kongres Guru 1) di Kota Surakarta. Kongres tersebut digagas para guru, dosen, tenaga kependidikan, pensiunan guru, juga pegawai Kementerian Pendidikan dan Pengajaran yang baru didirikan.
Pada 1994, Presiden Soeharto mengeluarkan Keputusan Nomor 78 tahun 1994 yang menetapkan tanggal lahir PGRI pada 25 November sebagai Hari Guru Nasional. Dijelaskan dalam buku Guru: Sang pejuang NKRI oleh Muhammad Divha, penetapan itu adalah pengakuan Pemerintah dan negara bahwa perjuangan PGRI merupakan perjuangan yang keras, sungguh-sungguh, sistematis, dan komprehensif untuk seluruh guru.
Dari situlah maka 25 November setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Guru Nasional dan Hari Ulang Tahun PGRI.
Latar Belakang Hari Guru Sedunia
Hari Guru Sedunia diperingati setiap tahun pada 5 Oktober untuk merayakan semua guru di seluruh dunia.
Hari Guru Sedunia memperingati hari jadi pengesahan Rekomendasi ILO/UNESCO tahun 1966 tentang Status Guru, yang menetapkan tolok ukur mengenai hak dan tanggung jawab guru, serta standar untuk persiapan awal dan pendidikan lanjutan, perekrutan, pekerjaan, dan kondisi pengajaran serta pembelajaran.
Rekomendasi tentang Status Tenaga Pengajar Pendidikan Tinggi lalu diadopsi pada 1997 untuk melengkapi Rekomendasi tahun 1966 itu dengan mencakup tenaga pengajar di pendidikan tinggi.
Hari Guru Sedunia telah dirayakan sejak 1994. Dikutip dari situs resmi UNESCO, peringatan ini adalah hari untuk merayakan bagaimana guru mengubah pendidikan dan juga untuk merenungkan dukungan yang mereka butuhkan, serta untuk memikirkan kembali masa depan profesi tersebut secara global.
Nah, itulah perbedaan antara Hari Guru Nasional dan Hari Guru Sedunia.
(nah/nwy)